Return to site

2 Hal Ketika Ingin Meningkatkan Kemampuan

· Tips Sales

Berhati-hati kepada siapa pun yang memberitahukan sesuatu kepada Anda dan mengatakan bahwa Anda dapat menangani dan memiliki apa yang mereka katakan. Terutama ketika Anda mendapatkan dorongan dari orang lain yang mengatakan bahwa Anda dapat lebih baik untuk mencari pekerjaan baru atau saat mereka meminta Anda untuk mencari prospek lain. Jika apa yang Anda lakukan ini tidak memberikan hasil yang baik, maka Anda sudah tejebak pada suatu kondisi yang sama sekali belum pernah ketahui sebelumnya. Mereka yang meminta Anda melakukan hal tersebut bukanlah untuk meningkatkan kemampuan Anda, namun hanya akan mendorong Anda untuk tidak bisa fokus dalam bekerja dan menjatuhkan Anda pada kondisi yang sangat tidak sesuai dengan keinginan Anda.

Anda memang membutuhkan masukan, dorongan, kritikan dan penilaian orang lain untuk meningkatkan kemampuan yang ada dalam diri Anda. Tetapi, Anda juga harus mengetahui dan menyaring siapa yang memberikan masukan tersebut. Memang, ada poin-poin penting yang bisa saja tidak Anda ketahui dan perlu masukan dari orang lain. Yang harus Anda ingat, siapa yang memberi masukan dan penilaian tersebut. Apakah mereka benar-benar orang yang tepat atau bukan. Kunci keberhasilan Anda dalam meningkatkan kemampuan diri sendiri dimulai dari keberhasilan Anda dalam mengidentifikasi hal tersebut.

Anda berhak mengabaikan saran dari orang lain yang menurut Anda akan menghasilkan sesuatu yang salah dan menciptakan kesenjangan dalam proses peningkatan kemampuan. Anda patut mengetahui dan mendeteksi efek yang akan Anda dapatkan dari melakukan hal tersebut sedini mungkin agar Anda tidak terjebak dari usaha untuk meningkatkan kemampuan Anda dengan carayang salah. Lalu apa yang harus Anda lakukan untuk meningkatkan kemampuan?

1. Mencari ide-ide baru yang dapat menunjang kemampuan Anda

Ide-ide baru akan hadir ketika Anda mencarinya dengan cara yang benar. Ada banyak sumber daya yang bisa Anda dapatkan mulai dari buku, ebook, website, seminar dan lain sebagainya yang memang diberikan secara langsung oleh mereka yang ahli di bidangnya. Dari ide-ide tersebut, tingkatkan kemauan Anda dan lakukanlah sesuai dengan tujuan yang ingin Anda capai.

2. Meningkatkan pengetahuan

Satu-satunya usaha yang dapat dilakukan oleh seseorang ketika mengalami masalah adalah dengan selalu mempelajari hal-hal baru dan menjadikannya sebagai pengetahuan. Jika Anda merasa tidak mampu, belajarlah. Jika Anda merasa mampu, maka tingkatkanlah. Jangan takut menerima kritikan dan saran, namun yang harus ditekankan kembali adalah bagaimana cara Anda menyaring saran dan kritikan tersebut dan menyesuaikannya dengan target yang ingin Anda capai.

Kesimpulannya, peningkatakan kemampuan yang ada dalam diri Anda bergantung pada diri Anda sendiri. Anda tidak perlu memaksakan diri untuk meningkatkan kemampuan sedangkan diri Anda masih belum siap untuk melakukan hal tersebut. Persiapkan diri, temukan ide dan belajar adalah kunci utama untuk meningkatkan kemampuan Anda di berbagai bidang.

Ilustrasi (c) Unsplash.com