Return to site

Adakah Hasil Instant Dalam Sales?

Pernah menemukan hasil instant tanpa proses?

· Tips Sales

Ingin mendapatkan hasil penjualan dengan cara cepat, Anda harus belajar untuk memperbaiki proses dengan baik. Sama halnya dengan berusaha untuk membuat makanan dengan cara “instant” Anda juga membutuhkan proses dalam memasak. Bahkan, saat Anda ingin makan di restoran cepat saji pun masih ada proses yang harus Anda ikuti.

Dalam dunia sales, kata “penjualan cepat” sering kali dianggap sebagai cara instant dalam menjual. Namun, ungkapan tersebut sangat salah. Penjualan instant itu tidak pernah ada, Anda harus melakukan semuanya dengan proses yang benar serta memiliki potensi untuk mendapatkan hasil seperti yang Anda inginkan saat itu juga.

Pada bisnis model B2C pun tidak ada istilah kata instant dalam setiap penjualan mereka. Bahkan tak sedikit pun dari mereka yang gagal menciptakan penjualan sekalipun mereka sudah memiliki banyak calon pelanggan. Apalagi bagi bisnis model B2B, tingkat kesulitannya pun akan sangat berbeda dengan model bisnis B2C. Bahkan proses penjualan B2B membutuhkan proses yang lebih lama dibandingkan dengan proses penjualan B2C.

Jika saat ini Anda sudah menghabiskan banyak waktu untuk mendapatkan penjualan dengan prospek yang Anda miliki, menjaga hubungan dengan prospek-prospek bahkan sudah membangun nilai, bukan berarti Anda akan menghasilkan penjualan saat itu juga dengan prospek tersebut. Yang harus Anda lakukan adalah dengan cara melakukan follow-up secara konsisten dengan prospek. Bisa saja hal ini dapat berlangsung dengan menghabiskan beberapa minggu lagi. Ini merupakan bentuk masa pengembangan pribadi maupun profesionalisme untuk meningkatkan potensi penjualan.

Usaha yang konsisten dengan proses yang lebih efisien untuk mencapai penjualan dengan cara yang lebih cepat, bukan dengan cara yang instan. Jika Anda melakukan dengan cara yang salah, seperti mengabaikan sales pipeline atau bekerja tidak sesuai dengan SOP perusahaan hanya karena ingin mendapatkan pelanggan dengan cara yang instan, Anda tidak akan pernah mendapatkan penjualan. Justru penolakan dan kegagalan yang akan Anda dapatkan karena prosedur penjualan dan tidak konsisten dari Anda menjadi penyebab utama kegagalan Anda.

Ingat, Anda tidak dapat mencapai tujuan dengan cara yang singkat jika tidak sesuai dengan proses, Anda tidak akan bisa kaya jika bekerja hanya satu malam, Anda pun tidak akan bisa kurus dalam 1 bulan meskipun mengikuti program diet instan jika berat badan Anda sudah diluar batas wajar.

Proses jangka panjang dan hasil berkelanjutan, itulah yang akan Anda dapatkan jika melakukan pekerjaan dengan proses yang benar. Namun tidak akan ada keberhasilan yang bisa Anda dapatkan dengan cara yang instant terlebih lagi jika Anda melupakan prosedur dalam proses penjualan.

Jadi, masih percayakah Anda dengan adanya hasil penjualan melalui cara instant?

Ilustrasi (c) Unsplash.com