Return to site

Cara Menjual Dengan Fokus Pada personal Value

Nilai sales dihadapan pelanggan

· Tips Sales

Ketika salesperson bertemu dengan prospek, sebagian besar dari mereka fokus untuk menawarkan produk secara langsung. Mereka tidak mencoba utnuk menawarkan produk dengan cara memberikan nilai perusahaan atau bahkan nilai dari salesperson itu sendiri. Padahal, jika salesperson hanya menawarkan produk, ia berhadapan langsung dengan produk-produk lain yang ditawarkan oleh kompetitor. Hal ini pun membuat Anda menghadapi tantangan yang lebih berat untuk bisa menjual.

Karena kami tahu, menjual produk akan berdampak pada kompetisi langsung antar produk, kami akan memberikan tips bagaimana cara Anda menjual produk dengan menjual nilai dari Anda sendiri sebagai sales (personal value).

Untuk menjual nilai diri Anda, tentu Anda harus menemukan jawaban dari pertanyaan “mengapa harus Anda?”. Di sini, jawaban terbaik untuk pertanyaan tersebut adalah.

1. Menunjukkan keahlian dan pengetahuan yang Anda miliki

Keahlian dan pengetahuan sangat penting untuk menciptakan nilai tambah pada penjualan. Bahkan ini menjadi nilai utama yang dicari oleh pelanggan sebelum mengambil keputusan dalam melakukan pembelian. Keahlian Anda dalam menunjukkan kualitas produk dan pemahaman ketika produk mengalami masalah dan solusi yang Anda ambil akan menentukan keberhasilan penjualan Anda. Jika Anda tidak memiliki keahlian terkait solusi yang Anda tawarkan, maka Anda kehilangan potensi untuk memberikan nilai tambah untuk mencapai penjualan.

2. Profesionalitas Anda

Tunjukkan profesionalisme Anda pada prospek. Profesionalisme merupakan bagaimana cara Anda melihat dan bertindak untuk mengambil keputusan atas semua hal yang berhubungan dengan bisnis dan solusi produk Anda. Berikan prospek Anda wawasan yang lebih jauh tentang solusi yang dibutuhkan untuk bisnisnya. Ajukan pertanyaan yang sekiranya tidak pernah terpikirkan oleh prospek, tetapi tetap relevan dengan masalah prospek yang dapat Anda pecahkan.

3. Orientasi pada hasil

Pelanggan akan lebih mudah percaya pada salesperson yang memiliki prestasi hasil yang baik untuknya. Sebagai contoh, pelanggan senang berlangganan karena hasil produk yang diberikan oleh sales selalu sesuai dengan kebutuhan. Tak hanya tentang produk, layanan dari sales pun akan menjadi titik penting untuk menciptakan nilai dan kepercayaan prospek terhadap produk.

Ilustrasi (c) Unsplash.com