Return to site

Kunci Keberhasilan Bisnis Adalah Hubungan Dengan Pelanggan

Menjalin hubungan untuk memberikan penjualan maksimal

· Strategi Sales,Tips Sales

Semua orang ingin memiliki bisnis yang dapat berkembang dan mencapai kesukesan. Salesperson pun ingin mereka semua dapat menghasilkan penjualan dengan baik agar dapat membantu pertumbuhan bisnis. Sayangnya, mereka lupa bahwa dalam menjalankan bisnis serta untuk mencapai kesuksesan ada pelanggan yang memiliki peran sentral dalam setiap pertumbuhan bisnis. Apapun bisnis yang Anda jalankan, peran pelanggan akan selalu ada di dalamnya. Bukan lagi bisnis jika tidak memiliki pelanggan, bukankah demikian?

Jika Anda lupa bahwa pelanggan sebagai penentu keberhasilan suatu bisnis, maka tidak heran apabila salesperson maupun pelaku bisnis hanya mampu menjalankan bisnisnya dalam waktu yang pendek atau hanya akan mencapai penjualan yang sedikit. Karena, pelanggan tidak membutuhkan perusahaan, tetapi perusahaanlah yang membutuhkan pelanggan. Anda tidak bisa menganggap bahwa bisnis yang dijalankan saat ini atau produk yang ditawarkan adalah satu-satunya. Memang sebagai pioneer bisa saja demikian. Tetapi, menjalankan bisnis satu-satunya ini hanya akan berlangsung pada waktu yang pendek. Selanjutnya akan ada pesaing yang siap menjalankan bisnis yang serupa dengan bisnis Anda.

Ketika produk atau bisnis bukan lagi satu-satunya di pasar, maka yang menyisakan adalah kekuatan bisnis Anda dihadapan para pelanggan. Jika pelanggan merasakan manfaat produk dan layanan yang baik dari salesperson maupun pelaku bisnis, itu artinya Anda sudah berhasil menjaga kepercayaan pelanggan. Tetapi, Anda juga harus ingat bahwa ini akan berubah jika tidak disertai dengan hubungan yang baik dengan pelanggan. Layanan yang baik bisa menjadi nilai plus, tapi hubungan yang kurang baik maka tidak akan bisa menjaga nilai dengan pelanggan. Bisa jadi, dari minimnya hubungan ini akan menjadi cara yang paling mudah bagi pelanggan untuk mencari pilihan lain untuk memenuhi kebutuhannya.

Oleh karena itu, memiliki sistem manajemen hubungan pelanggan dan mempraktikkan hubungan yang baik dengan pelanggan menjadi kunci sukses dalam menjaga bisnis terus tumbuh serta peningkatan penjualan. Kenali pelanggan, kenali kebutuhan dan cari tahu informasi-informasi yang terhubung dengan pelanggan, maka Anda akan mendapatkan manfaat yang tidak terkira dari manajemen hubungan pelanggan ini untuk membawa bisnis Anda terus tumbuh dari waktu ke waktu.

Ilustrasi (c) Unsplash.com