Return to site

Tingkatan Untuk Menjadi Seorang Sales Hebat

Ini yang harus dimiliki salesperson untuk menjadi sales hebat

· Tips Sales

Menjadi sales hebat itu prosesnya panjang, tidak ada jalan pintas yang bisa Anda pilih untuk bisa mencapai level tersebut. Anda harus bekerja keras dan mengenal dasar-dasar tingkatan dalam menjadi sales dengan semangat. Apa saja tingkatan untuk menjadi sales hebat yang memiliki nilai profesionalisme untuk perusahaan.

 

1. Memahami dasar penjualan

Pertama Anda harus mempelajari dasar-dasar penjualan seperti bagaimana cara menjual, bagaimana cara mendapatkan komitmen dan lain sebagainya. Dalam tingkatan ini pula Anda harus belajar memahami apa saja solusi yang Anda miliki, bagaimana solusi tersebut dapat bermanfaat untuk prospek-prospek Anda. Anda juga harus belajar bagaimana memberikan proporsi nilai dari produk Anda serta manfaat-manfaat lainya.

 

2. Mencari dan menganalisa kebutuhan prospek

Dalam sales tidak ada kata ramalan untuk mencapai keberhasilan penjualan. Anda perlu belajar mencari dan menganalisa kebutuhan-kebutuhan prospek untuk bisa menjual. Menerka kebutuhan prospek hanya akan membawa Anda pada kegagalan dalam penjualan. Ketika Anda hanya menerka atau meramal kebutuhan prospek, Anda hanya akan berada di belakang kompetitor yang sudah menerapkan cara-cara yang benar dalam penjualan. Seperti, melakukan pendekatan berbasis kebutuhan, membangun hubungan dengan prospek dan lain sebagainya. Berhentilah menerka kebutuhan prospek, manfaatkan teknologi untuk menciptakan produk yang sesuai dengan kebutuhan pelanggan.

 

3. Negotiator

Tingkatan selanjutnya adalah bagaimana seorang sales dapat menjadi negotiator ulung yang dapat membawa efek “win win solution” untuk perusahaan dan prospeknya. Sales harus paham bagaimana menjadi penengah yang baik dan tidak merugikan siapa pun. Merugikan pelanggan dengan harga yang tidak sesuai dengan produk merupakan kesalahan besar bagi sales. Sebaliknya, merugikan perusahaan dengan mengikuti aturan prospek terkait harga produk juga salah. Oleh karena itu, sales harus menjadi penengah yang baik agar pelanggan mendapatkan solusi dan perusahaan mendapatkan keuntungan.

4. Jiwa kepemimpinan

Terakhir adalah salesperson yang memiliki jiwa kepemimpinan. Disini sales sudah memiliki kemampuan untuk memimpin diri, memimpin prospek, memimpin rekan dan memimpin hal-hal lain yang berhubungan dengan perusahaan, prospek/pelanggan dan penjualan. Disinilah titik di mana sales patut dinobatkan sebagai seorang sales hebat yang dapat mengontrol semua kondisi yang ia hadapi.

 

Itulah tingkatan-tingkatan sales hebat menurut sudut pandang kami. Bagaimana dengan Anda, apakah Anda memiliki penilaian atau kriteria yang berbeda?

Ilustrasi (c) Unsplash.com