Return to site

Cara Untuk Menjadi Salesperson Yang Lebih Baik

Mengarahkan diri untuk menjadi yang lebih baik

· Motivasi

Bisnisman maupun sales merupakan orang yang bertanggung jawab untuk melakukan penjualan. Dalam hal ini, kami akan menganggap keduanya sebagai seorang sales (salesperson). Penjualan yang dilakukan oleh pelaku bisnis maupun sales akan dihasilkan apabila ia berhasil meyakinkan pelanggan dan juga mampu menjadi salesperson yang baik bagi prospek dan pelanggan. Jika Anda gagal untuk menjadi salesperson yang baik bagi pelanggan, sudah pasti prospek tidak akan memiliki keyakinan terhadap apa yang Anda tawarkan. Di sini, kami akan memberikan beberapa tips untuk menjadikan Anda sebagai salesperson yang lebih baik. Apa saja yang harus Anda lakukan? Berikut tipsnya untuk Anda!

1. Memahami produk dengan lebih baik

Pertama, Anda yang menjual produk maka Anda harus memahami kelemahan dan kekurangan produk yang Anda miliki. Jangan menjadikan kelemahan produk sebagai penghalang untuk menghasilkan penjualan dan jangan pula menjadikan kelebihan produk sebagai hal yang dapat Anda sombongkan di depan prospek maupun pelanggan. Cukup jadikan kelemahan dan kelebihan sebagai bagian dari startegi penjualan Anda. Dengan pemahaman produk yang baik tentu akan lebih mudah bagi Anda untuk memberikan solusi kepada prospek. Sedangkan bagi prospek, mereka akan lebih mudah untuk mengambil keputusan apakah akan melakukan pembelian atau tidak.

2. Memiliki keyakinan terhadap produk

Jangan takut produk Anda berada di bawah kualitas kompetitor, karena kompetitor memiliki pasar yang berbeda dengan yang Anda targetkan. Sekali pun mereka memiliki pasar yang sama, Anda sudah memiliki strategi sendiri untuk mendapatkan pelanggan. Yang perlu Anda lakukan adalah yakin bahwa produk Anda memang akan memberikan solusi kepada pelanggan. Itu sudah cukup bagi Anda untuk menghasilkan penjualan.

3. Kenali pelanggan Anda

Dengan siapa Anda berbicara? Seperti apa pelanggan Anda? Bagaimana cara memberikan pelayanan sesuai dengan karakter pelanggan Anda? Ini merupakan dasar untuk Anda jadikan titik penting dalam memberikan pelayanan. Dengan memahami dan mengenal pelanggan dengan baik, akan lebih mudah bagi Anda untuk menciptakan produk yang sesuai dengan kebutuhan mayoritas pelanggan Anda. Untuk mengenali pelanggan ini, Anda dapat menjadikan platform CRM dalam mengumpulkan semua informasi yang berhubungan dengan pelanggan dan kebutuhannya.

4. Tentukan target

Penting bagi Anda sebagai pelaku bisnis maupun salesperson untuk menentukan target. Ini tidak hanya berkutat pada target penjualan saja, tetapi target untuk meningkatkan loyalitas pelanggan-pelanggan Anda. Jika Anda tidak memiliki target dalam bekerja, apa yang akan memotivasi Anda untuk menjadi salesperson yang lebih baik? Tentu tidak ada hal yang mendorong upaya pencapaian hal tersebut.

5. Temukan calon pelanggan yang tepat

Calon pelanggan atau target haruslah memiliki kriteria yang sesuai dengan produk Anda. Kesalahan dalam memilih target atau calon pelanggan akan membuat Anda berada pada kondisi yang semakin terpuruk. Pasalnya, Anda menawarkan produk/layanan kepada orang yang salah hanya akan membuang-buang waktu berharga yang Anda miliki.

Add paragraph text here.