Return to site

Ingin Memulai Hubungan Baik dengan Pelanggan? Bertanyalah!

Bertanya kepada pelanggan membawa efek positif kepada perusahaan

· Tips,Tips Sales,Business Blog
Ingin Memulai Hubungan Baik dengan Pelanggan

Komunikasi adalah merupakan salah satu cara terbaik bagi manusia untuk bertukar pikiran. Kemampuan komunikasi yang baik tidak hanya dibutuhkan dalam kehidupan sehari-hari untuk mengetahui keinginan orang lain atau sebatas berbincang. Komunikasi juga sebagai alat untuk meningkatkan bisnis yang biasanya dimiliki oleh CEO ataupun seorang Sales.

 

Dalam kesempatan ini, kami tidak akan membahasa tentang skill dalam berkomunikasi untuk CEO. Yang ingin kami bahas dalam artikel ini adalah tentang pentingnya komunikasi seorang sales untuk membangun hubungan dengan pelanggan. Sehingga dari komunikasi ini nantinya bisa meningkatkan penjualan dan menambah jaringan.

 

Salah satu cara ialah dengan bertanya atau mengajukan pertanyaan kepada pelanggan. Perlu Anda ketahui, bahwa ada banyak keuntungan apabila Anda berani mengajukan pertanyaan kepada pelanggan untuk mulai hubungan dengan mereka. Berikut ada beberapa keuntungan jika Anda berani mengajukan pertanyaan kepada pelanggan.

 

1. Untuk memahami apa yang diinginkan oleh pelanggan

Dari berbagai kasus yang kami temukan, kebanyakan perusahaan yang tidak memiliki hubungan baik dengan para pelanggannya adalah karena mereka tidak mau bertanya. Padahal, bertanya adalah merupakan cara yang paling efektif untuk mengetahui apa yang diinginkan pelanggan. Tidak kalah pentingnya juga bahwa dengan bertanya juga menjadi awal yang tepat bagi pelanggan untuk berbicara tentang Anda, perusahaan atau produk Anda.

 

2. Mengumpulkan data untuk menciptakan solusi

Selain dapat memperpanjang waktu berkomunikasi dengan pelanggan, jawaban dari pertanyaan yang Anda ajukan kepada pelanggan, akan memberikan kumpulan data yang lebih berkualitas apabila Anda mampu mengolah informasi-informasi tersebut. Pertanyaan juga mampu memperjelas rincian dan dapat memberikan pemahaman yang lebih spesifik dari masalah. Meski belum menjadi solusi, setidaknya mampu merancang tindakan kedepannya.

 

3. Melatih mental

Ingin membangun hubungan baik dengan pelanggan, bisa saja seperti menjadi boomerang kepada diri sendiri atau perusahaan. Ini terjadi dikarenakan kondisi pelanggan yang berbeda-beda terkadang meningkatkan emosi kita. Ini adalah merupakan tantangan bagi Anda untuk menghadapi pelanggan dengan kondisi tersebut. Setiap bertemu dengan pelanggan yang marah atau enggan menjawab Anda harus tetap bersikap positif dan menjadikan mereka sebagai pondasi untuk melatih mental Anda. Karena akan ada banyak pelanggan yang memiliki tipe serupa diluar sana.

 

4. Melatih kesabaran

Setelah menemukan pelanggan yang suka marah, tugas Anda selanjutnya adalah tetap melayani mereka dengan baik dan Anda harus memberi waktu kepada mereka untuk menenangkan diri. Dalam artikel kami sebelumnya pernah kami bahas bahwa dibalik penolakan dapat Anda konversi menjadi sebuah kesuksesan. Salah satu cara yang dapat Anda terapkan ialah dengan memberi waktu kepada mereka, biarkan mereka melalui proses terlebih dahulu agar mereka bisa berpikir secara rasional.

 

Ketika semua sudah selesai, tugas Anda selanjutnya adalah mencoba menghubungi mereka kembali dan menjaga hubungan baik lagi dengan pelanggan tersebut. Anda hanya perlu bersabar untuk bisa memahami kondisi yang dialami oleh pelanggan Anda. Tunjukkan kepedulian Anda kepada mereka, sehingga mereka semakin percaya kepada Anda.

 

5. Bertanya dapat menumbuhkan ide dan instropeksi

Mengajukan satu pertanyaan selain mampu menampung banyak ide untuk planning kedepannya. Hal ini juga memungkinkan bagi Anda untuk mengambil tindakan untuk mengoreksi layanan Anda lebih cepat.

 

Itulah mengapa bertanya adalah merupakan cara gratis untuk membangun komunikasi dan menjaga hubungan dengan pelanggan. Dapatkan tips-tips lainnya yang kami persembahkan untuk membantu menaikkan penjualan Anda. Cukup dengan mendaftarkan email Anda di kolom subscribe dibawah ini atau mendaftar langganan blog melalui email di hi@sales1crm.com

Ilustrasi (c) unsplash